Dapur Umum MBG, Buka 230 Ribu Lapangan Kerja Baru

dadan,mbg,makanbergizigratis Foto: Dok: Istimewa.

Jakarta - DPR RI bersama Badan Gizi Nasional (BGN) menggelar sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Aula Serbaguna Balai Desa Pelambaian, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar, Riau, Jumat, 11 Juli 2025. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya pemerintah dalam memperkuat gizi masyarakat serta mempersiapkan generasi emas Indonesia 2045.

Sosialisasi yang mengangkat tema “Bersama Mewujudkan Generasi Sehat Indonesia” ini dihadiri ratusan warga yang antusias. Hadir dalam kegiatan tersebut, anggota Komisi IX DPR RI Sahidin, perwakilan Badan Gizi Nasional Puspa Kemala, Camat Tapung Sofiandi, serta sejumlah tokoh masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, Sahidin menyampaikan Program MBG merupakan bagian dari visi besar Presiden Prabowo Subianto dalam mewujudkan generasi Indonesia yang sehat dan unggul pada 2045.

“MBG adalah program unggulan Presiden Prabowo yang bertujuan mengurangi malnutrisi dan stunting, terutama pada kelompok rentan seperti balita, anak-anak, ibu hamil, dan ibu menyusui,” ujar Sahidin.

Ia menambahkan, program ini dirancang untuk memastikan kecukupan gizi harian masyarakat, khususnya anak-anak dan ibu, sesuai standar Angka Kecukupan Gizi (AKG).

Sementara itu, perwakilan Badan Gizi Nasional, Puspa Kemala, menjelaskan MBG juga ditujukan untuk menciptakan dampak ekonomi melalui pengembangan 5.000 Sentra Penyediaan Pangan Gizi (SPPG) di seluruh Indonesia.

“Program ini tidak hanya fokus pada pemenuhan gizi, tapi juga membuka 230 ribu lapangan pekerjaan baru melalui dapur-dapur umum. UMKM lokal seperti petani dan pelaku usaha mikro akan dilibatkan sebagai bagian dari rantai pasok,” kata Puspa.

Menurutnya, dengan gizi yang cukup sejak dini, anak-anak Indonesia diharapkan tumbuh menjadi generasi cerdas, sehat, dan mampu bersaing secara global.

   
BACA JUGA :